Sigli – Kebakaran Lapas Tangerang menjadi pelajaran berharga bagi semua rutan dan lapas, termasuk Rutan Kelas IIB Sigli. Unit Pelaksana Teknis di bawah Kanwil Kemenkumham Aceh ini langsung bergerak cepat agar kejadian serupa tak terjadi bagi tahanan dan warga binaan Pemasyarakatan.

Rutan Kelas IIB Sigli melakukan deteksi dini mengecek instalasi listrik agar tidak terjadi korsleting (hubungan arus pendek). Hal ini bekerja sama dengan petugas PLN Kota Sigli.

“Warga binaan diminta dapat kooperatif dengan penertiban instalasi listrik ini,” kata Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka. KPR), Bapak Muhammad, Selasa Pagi, 14 September 2021.

Selanjutnya, petugas PLN memeriksa Box Panel Listrik dan seluruh kamar hunian WBP guna memastikan tidak ada aliran listrik yang berpotensi menimbulkan korsleting dan kebakaran. Seluruh perangkat listrik yang berpotensi menimbulkan korsleting langsung dicabut dan disita. Kegiatan ini berlangsung dengan aman, tertib dan kondusif.

“Kegiatan ini merupakan upaya deteksi dini pencegahan terjadinya kebakaran dan hal hal yang tidak diinginkan lainnya” jelas Bapak Muhammad.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *