Sigli – Unit Layanan Pelanggan PLN Cabang Sigli dan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sigli menandatangani nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/ MoU) dalam upaya Perawatan Instalasi Listrik pada Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Sigli, Jum’at (01/10).
Manager Unit Layanan Pelanggan, Andre Agusta Rahman menyampaikan PLN siap dalam menjalankan kepercayaan Kemenkumham terutama Unit Pelaksana Teknis Rutan Kelas IIB Sigli, yakni memastikan Pengecekan Jaringan Instalasi Listrik di Kamar Hunian WBP dan Kantor.
Kepala Rutan Kelas IIB Sigli, Bapak A.Halim Faisal mengatakan “listrik di Lapas memiliki peranan yang sangat penting sekali untuk menunjang aktivitas atau kegiatan pengamanan, tak dapat dipungkiri bahwa peranan ketersediaan listrik adalah selain untuk penerangan utamanya dimalam hari juga sebagai sumber daya kelengkapan elektronik penunjang kedinasan, tuturnya.